May 7, 2014

bRantai Berbagi (sedikit) 2014


Bersama Siswa-Siswi SD Sodong 1

Hai adik-adik..apa kabar?
Semangat sekali adik-adik menyambut kedatangan kami. Dengan mengenakan seragam coklat pramuka mereka sudah mulai berdatangan, berkumpul di tanah lapang sedari pagi-pagi sekali. Kami yang baru saja dapat terlelap saat ayam berkokok pertama kali, sudah harus siap kembali menyambut para juara, putra putri tunas bangsa.Waktu istirahat yang dirasa masih kurang karena kami harus melakukan beberapa persiapan dari malam tidak menjadi halangan. Semangkaaa....semangat kakak!


Matahari semakin meninggi, namun tidak menyurutkan semangat kami untuk beraksi bersama adik-adik di Sekolah Dasar Sodong 1 Kampung Cisewu, Desa Sukajaya, Jonggol, Bogor. Aku bergabung bersama komunitas bRantai untuk kali ketiga mengikuti acara berbagi ke sekolah-sekolah yang luar dari biasa. Ya... sekolah yang bisa dibilang kurang mendapat sentuhan. Dan itu yang menjadi tujuan dari komunitas bRantai yaitu berkunjung ke sekolah-sekolah dalam kurun waktu setahun sekali untuk memberikan sedikit sentuhan. Tidak banyak, hanya sedikit, namun semoga dengan sedikit yang kami lakukan bisa menjadi berarti banyak. Amin ^^
Belajar Sambil Bermain
Rangkaian acara kami isi dengan bermain sambil belajar di lapangan. Dikemas dalam bentuk permainan agar belajar bukan menjadi kegiatan yang membosankan. Mulai dari pengenalan cuci tangan yang baik dan benar, rantai makanan, roket sederhana, telepon kaleng, sampai uji coba meletusnya gunung berapi. Aaahh seruu sekaliiii....aku pun sangat menikmati.

"Tujuh langkah mudah untuk cuci tangan
Mulai dari depan hingga ke belakang
Sela-sela jari, buku-buku jari

Kuku-kuku jari, jempol, pergelangan"

Belajar Cuci Tangan
Aku berkesempatan mengajarkan bagaimana cara cuci tangan yang benar. Sambil diiringi lagu, kami semua mempraktekkan tujuh langkah mudah untuk cuci tangan, setelah itu sarapan dan dilanjut kegiatan sampai selesai. Adik-adik dibagi dalam beberapa kelompok berdasarkan tingkatan kelas, agar kegiatan dapat berjalan dengan lancar.

Setelah acara berkegiatan bersama adik-adik selesai, kami melanjutkan ke kegiatan berikutnya yaitu memberi sedikit sentuhan pada fasilitas sekolah; mengecat rak sepatu, membuat garis lapangan badminton, membersihkan ruang kelas, membuat perpustakaan sederhana, dan memberikan bantuan pendirian 5 toilet untuk digunakan siswa dan guru.

kerja bakti sekolah
Cuaca yang cukup bersahabat hingga malam menjelang menjadikan kegiatan demi kegiatan yang kami lakukan berjalan cukup lancar. Sampai larut malam kami mengisi dengan acara kebersamaan; nobar (nonton bareng) "Tanah Surga Katanya" bersama adik-adik yang bertempat tinggal tidak jauh dari sekolah, dan api unggun.

ber-narsis ria di pematang sawah

Alhamdulillah....ucapan syukur tak lupa kami panjatkan karena di tengah keterbatasan masih ada pemandangan yang memukau. Sawah-sawah hijau yang membentang dan aliran sungai yang tenang menjadi sajian terakhir kami berada di Kampung Cisewu, Jonggol.

Terimakasih Tuhan, kami masih diberi kesempatan untuk saling berbagi walau dengan sedikit rezeki yang kami miliki. Terimakasih sahabat atas cerita indah bersama kalian, dimana kebersamaan dalam berbagi menjadi sebuah cerita indah yang pantas untuk diberikan acungan jempol kedua tangan.


Salam berbagi,
-Opay-












No comments:

Post a Comment